
Di Indonesia, mental illness merupakan suatu hal yang sangat tabu. Banyak orang yang menganggap bahwa penderita gangguan kesehatan mental adalah orang yang aneh, orang stres yang harus dihindari. Banyak juga yang beranggapan bahwa pengidap gangguan mental disebabkan karena kurangnya beribadah, kurang iman, dan tidak punya tuhan. Sehingga pernyataan ini yang membuat salah satu faktor yang akan memperparah kondisi penderita.
Mental illnes dapat menyerang siapapun tanpa pandang bulu, bisa saja menyerang orang pintar, dokter, pengusaha, siapapun bisa terkena mental illness. Selain itu, di Indonesia juga masih banyak orang yang tidak mengerti apa itu mental illness, bahkan cenderung acuh tak acuh terhadap mental illness itu sendiri. Banyak orang yang tidak aware akan kondisi kesehatan mental orang di sekitarnya, bahkan terhadap diri sendiri.
Penyebab terjadinya Mental Illnes ini muncul oleh banyak faktor, bisa karena stres yang terlalu lama, depresi karena mengalami tekanan yang dalam terhadap mental, traumatik akan kehilangan sesuatu dan seseorang, kelainan otak, faktor genetik. Tekanan batin karena lingkungan sekitar atau orang tua, kurang perhatian atau kasih sayang, broken home dan masih banyak lagi.
Banyak orang yang tidak menyadari bahwa dirinya maupun orang lain itu menderita mental illness. Oleh karena itu masih banyak orang Indonesia yang beranggapan bahwa orang-orang yang mengunjungi psikiater atau psikolog hanya orang-orang yang stress saja. Padahal semua orang berhak untuk memeriksakan kondisi kesehatan mental.
Dukungan sosial sangat diperlukan bagi para penderita penyakit mental illness. Hal penting yang harus kita lakukan adalah dengan cara merangkul mereka yang membutuhkan support dari orang-orang di sekitarnya. Kita tidak boleh menghakimi mereka dengan menyalahkan apa yang menjadi penyebab mereka menjadi seperti itu.
Dengan menjadi pendengar dan menjadi tempat yang nyaman bagi mereka saat ingin bercerita, dapat menyadari bahwa orang tersebut butuh bantuan dan jangan biarkan penderita menyendiri. Hal ini merupakan langkah sederhana yang dapat dilakukan untuk membantu orang-orang yang memiliki gangguan kesehatan mental. Sama halnya dengan diri kita sendiri, jika kita merasa telah mengalami sebuah tekanan dari sisi psikologis kita atau merasa ada beban pikiran yang sangat berat, usahakan jangan ragu untuk bercerita ke teman.
Dengan mengerti bahwa menjaga kesehatan mental baik diri sendiri maupun orang lain adalah hal yang penting, di sinilah kita akan lebih memahami dan menghargai orang lain dengan segala kekurangan dan masalah yang ada di dalam dirinya.




